AS Jatuhkan ‘Bom’ Terbesar ke Rusia, Sasar Mesin Uang Putin


Ketegangan antara Amerika Serikat (AS) dan Rusia kembali memuncak setelah pemerintahan Presiden Joe Biden, dan mengumumkan paket sanksi terbesar yang menargetkan pendapatan minyak dan gas Moskow.

Langkah ini dirancang untuk mengurangi pendapatan Rusia yang terus mendanai perang di Ukraina, yang telah menewaskan lebih dari 12.300 warga sipil dan menghancurkan kota-kota sejak invasi Moskow pada Februari 2022.

Daleep Singh, penasihat ekonomi dan keamanan nasional Gedung Putih, mengatakan bahwa langkah-langkah ini adalah “sanksi paling signifikan pada sektor energi Rusia, sejauh ini merupakan sumber pendapatan terbesar untuk perang Putin.”

Departemen Keuangan AS memberlakukan sanksi pada Gazprom Neft dan Surgutneftegas, yang mengeksplorasi, memproduksi, dan menjual minyak, serta pada 183 kapal yang telah mengangkut minyak Rusia, banyak di antaranya adalah bagian dari armada bayangan yang dioperasikan oleh perusahaan non-Barat. Sanksi ini juga mencakup jaringan yang memperdagangkan minyak bumi.

Kapal-kapal tersebut digunakan untuk mengirimkan minyak ke India dan Cina karena batasan harga yang diberlakukan oleh negara-negara Kelompok Tujuh pada 2022 telah mengalihkan perdagangan minyak Rusia dari Eropa ke Asia. Beberapa kapal bahkan mengangkut minyak Rusia dan Iran.

Departemen Keuangan juga mencabut ketentuan yang sebelumnya membebaskan perantara pembayaran energi dari sanksi terhadap bank-bank Rusia. Sanksi ini diperkirakan akan merugikan Rusia miliaran dolar per bulan jika ditegakkan dengan cukup ketat, menurut seorang pejabat AS.

“Tidak ada langkah dalam rantai produksi dan distribusi yang tidak tersentuh, dan itu memberi kami kepercayaan bahwa penghindaran akan menjadi lebih mahal bagi Rusia,” kata pejabat itu.

Apa Dampak Sanksinya ??

Gazprom Neft menyatakan bahwa sanksi tersebut tidak berdasar dan tidak sah, dan mereka akan terus beroperasi. Langkah-langkah ini memungkinkan periode transisi hingga 12 Maret bagi entitas yang terkena sanksi untuk menyelesaikan transaksi energi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*